Pendiri Twitter: iWatch Lebih Menarik Dibanding Google Glass
01 Mei 2013, 09:45:54 Dilihat: 267x
Andina Librianty - Okezone
CALIFORNIA - Salah satu pendiri Twitter, Jack Dorsey, lebih tertarik terhadap rumor iWatch dibandingkan Google Glass. Menurut Dorsey, jam tangan canggih atau yang dijuluki iWatch, akan menjadi produk yang memiliki potensi lebih banyak dibandingkan kacamata canggih Google tersebut.
"Saya tidak berbipikir kacamata adalah jawabannya. Saya pikir itu (Google Glass) akan menjadi jawaban 10 tahun lagi, tapi tidak dalam lima tahun ke depan. Sehingga sesuatu pada pergelangan tangan akan terasa alami dan hampir sedikit terasa seperti perhiasan," kata Dorsey, seperti dilansir dari Softpedia, Rabu (1/5/2013).
Meski lebih tertarik pada jam tangan pintar, tapi Dorsey tidak menampik Google Glass sebagai sebuah pendekatan komputasi menarik yang bisa digunakan. Dia hanya tidak bisa membayangkan orang tau seperti ibunya memakai Google Glass saat ini.
Kabar kehadiran iWatch memang telah lama beredar. Apple dilaporkan memiliki sebuah tim yang terdiri dari 100 orang untuk menggarap jam tangan pintar tersebut. Menurut sumber, tim yang berkembang satu tahun terakhir itu antara lain termasuk manajer, anggota grup pemasaran, serta engineer software dan hardware yang sebelumnya telah bekerja untuk iPhone dan iPad.
(adl)